Nurmaidah, Nurmaidah (2020) Pendidikan islam: basis epistemologi dan isu kontemporer. Sanabil, Mataram. ISBN 978-623-7881-66-7

[img] Text (Buku)
FTK-PAI-Nurmaidah. Pendidikan Islam, Basis Epistimologi dan Isu Kontemporer.pdf - Submitted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA Sejatinya, menghubungkan riset dengan isu tentu suatu hal yang mungkin aneh bahkan bertolak belakang, namun disinilah pentingnya makna dan posisi riset pendidikan, dimana isu-isu pendidikan Islam idealnya dibingkai-ditindakanjuti dalam sebuah model riset ilmiah, sehingga akan ber-ending pada hadirnya solusi alternatif atas berbagai problem epistimologi dan isu kontemporer pendidikan Islam. Berbagai tema dan isu kontemporer pendidikan Islam disajikan dalam buku ini; mulai dari problem filosofis epistimologis dan aksiologis seperti model pendekatan studi Islam antara outsider dan insider, integrasi agama dan sains, tradisionalisme dan salafisme madrasah Indonesia, pembelajaran efektif dengan model pendekatan tasawuf, dialektika Islam dan budaya lokal, digitalisasi pendidikan di era industri 4.0, fatwa-fatwa kontemporer dan kontroversial dari berbagai lembaga fatwa internasional sampai dengan analisis kebijakan pendidikan Islam. Kehadiran buku ini dihajatkan dapat ikut berkontribusi mengisi ruang-ruang diskursus pendidikan Islam sembari menawarkan model riset pendidikan Islam, dan memperkuat basis epistimologis yang diharapkan menjadi alternatif solusi terkait berbagai isu kontemporer pendidikan Islam Tuhan, Manusia dan Alam adalah murupakan tiga komponen yang memiliki keterkaitan yang sangat penting dan tidak dapat dipisahkan antara yang satu dengan yang lainnya. Bencana atau ketidakselarasan alam akan terjadi apabila interaksi antara ketiganya tidak terhubungkan dengan baik, Konsep keselarasan ini ditawarkan oleh Islam untuk diterima oleh mahluk-Nya. Alam diciptakan Tuhan hakikatnya adalah untuk menjadi sarana dan prasarana manusia untuk mencapai tujuan akhir. Manusia, dalam Al-Qur‘an adalah makhluk yang dipercaya Tuhan sebagai pemegang hak pengelola (khalifah) alam. Sarana alam ini dipergunakan manusia untuk mengasah dan mengembangkan potensi yang dimilikinya. Bersamaan diciptakannya alam manusia dapat belajar dari fenomena alam sehingga memunculkan berbagai macam nama-nama alam (sains). Di sisi lain, Tuhan menciptakan alam mempunyai peran dan tujuan sebagai tanda kebesaran kekuasaan-Nya. Hal ini untuk menunjukan bahwa alam mempunyai peran petunjuk adanya Tuhan. menghubungkan riset dengan isu tentu suatu hal yang mungkin aneh bahkan bertolak belakang, namun disinilah pentingnya makna dan posisi riset pendidikan, dimana isu-isu pendidikan Islam idealnya dibingkai-ditindakanjuti dalam sebuah model riset ilmiah, sehingga akan ber-ending pada hadirnya solusi alternatif atas berbagai problem epistimologi dan isu kontemporer pendidikan Islam. Berbagai tema dan isu kontemporer pendidikan Islam disajikan dalam buku ini; mulai dari problem filosofis epistimologis dan aksiologis seperti model pendekatan studi Islam antara outsider dan insider, integrasi agama dan sains, tradisionalisme dan salafisme madrasah Indonesia, pembelajaran efektif dengan model pendekatan tasawuf, dialektika Islam dan budaya lokal, digitalisasi pendidikan diera industri 4.0, fatwa-fatwa kontemporer dan kontroversial dari berbagai lembaga fatwa internasional sampai dengan analisis kebijakan pendidikan Islam.

Item Type: Book
Uncontrolled Keywords: pendidikan islam; filsafat pendidikan; kebijakan pendidikan
Subjects: 22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040305 Akhlaq, Tasawuf, and related science
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040306 Islamic philoshophy
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220405 Religion and Society
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: Syahrul Gunawan Adita, S.E
Date Deposited: 03 Mar 2022 03:28
Last Modified: 14 Sep 2022 02:26
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/1042

Actions (login required)

View Item View Item