Mulhimmah, Baiq Ratna and Jalilah, Nisfawati Laili (2023) Alternatif penyelesaian sengketa berbasis kearifan lokal. CV. Alfa Press Creative, Lombok Barat. ISBN 978-623-88326-0-6

[img] Text (Buku)
SIDIKARE DUMMY BOOK.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (4MB)
[img] Text (Cekn Plagiasi)
Alternatif Penyelesaian Sengketa.pdf - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (11MB)

Abstract

INDONESIA Munculnya konflik di masyarakat suatu hal yang lumrah terjadi, namun tidak dapat di pungkiri bahwa konflik-konflik yang muncul tentu sangat mengganggu ketertiban dalam masyarakat. Sehingga, untuk mencapai suatu ketertiban dan kedamaian maka di butuhkan upaya-upaya penyelesaian dalam menyelesaikan konflik tersebut. Selama ini konflikkonflik yang ada selalu diselesaikan melalui jalur litigasi atau pengadilan. Namun karena beberapa alasan penting maka muncullah alternatif lain sebagai upaya penyelesaian sengketa yang di kenal dengan Alternatif penyelesaian Sengketa (APS), atau istilah lain di sebut dengan Alternatif Dispute Resolution (ADR). Perkembangan upaya penyelesaian sengketa ini juga berawal dari kritikan terhadap upaya penyelesaian sengketa di pengadilan baik di Indonesia maupun di negara-negara maju lainnya. Munculnya tuntutan masyarakat seperti penyelesaian yang berprinsip pada kecepatan, kerahasiaan, efisien dan efektif serta menjaga kelangsungan hubungan kerjasama yang baik dengan para pihak, belum dapat di respon baik oleh lembaga peradilan. Bahkan dalam operasionalnya lembaga pengadilan (litigasi) terkesan lamban, mahal, memboroskan energi, waktu dan uang serta tidak dapat memberikan win-win solution (Wildan Suyuthi dkk: 2000). Terhadap yang terakhir ini merupakan konsep dasar dari ADR atau APS, yang mana upaya penyelesaian sengketa di harapkan bersifat kooperatif yang mengarah pada suatu kesepakatan atau solusi yang bersifat menang-menang (win-win) yang berarti sama-sama menang.

Item Type: Book
Uncontrolled Keywords: sengketa; kearifan lokal
Subjects: 18 LAW AND LEGAL STUDIES > 1801 Law > 180123 Litigation, Adjudication and Dispute Resolution
Divisions: Fakultas Syariah > Jurusan Ilmu Hukum
Depositing User: mrs Nuraeni S.IPi
Date Deposited: 06 Mar 2023 09:01
Last Modified: 07 Mar 2023 02:28
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/2432

Actions (login required)

View Item View Item