Zaidi, M. (2019) Al-Qur'an dalam paradigma hukum, keilmuan dan ekonomi keummatan. Sanabil, Mataram. ISBN 978-623-7090-96-0

[img] Text (Buku)
Isi_Compressed.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Segala puji bagi Allah Yang Maha Esa, pemutus segala ketentuan, penentu segala perkara, yang melipat malam atas siang, sebagai petunjuk bagi mereka yang memiliki hati dan penglihatan. Dialah yang telah membangun orang pilihan dikalangan makhluknya dan dimasukkan ke dalam golongan orang-orang baik. Semoga selalu tercurahkan taufik kepada hambanya yang terpilih dan dimasukkan kedalam golongan orang-orang berbakti, menyandarkan orang yang dicintainya lalu menjadikan mereka zuhud terhadap dunia ini sehingga mereka berusaha menggapai keridhaannya dan berharap surga yang abadi, serta menghindari segala yang dibencinya dan menghindari diri dari siksa neraka sehingga termasuk orang yang tidak memaksa diri untuk beribadah kepada Allah SWT tetapi dengan pemahaman yang utuh. Dengan memahami Al�Qur’an dan mengamalkan isinya, sebagai pengejawantahan jati diri sebagai hamba yang muttaqin Buku ini merupakan antologi, epistem dan nilai berupa naskah para narasumber yang hadir dan menyampaikan buah pikirannya dengan sesuai dengan fokus kepada pembahasan masing-masing pada kajian rutin yang telah diselenggarakan oleh Qur’anic Centre UIN Mataram. Adapun narasumber yang telah berkontribusi untuk Qur’anic Centre UIN Mataram adalah: 1) Drs. TGH. Munajib Khalid , Dr. H. Zaidi Abdad, dan kepada Erma Suryani, M.Si utusan dari Universitas Al�Azhar Kairo Mesir, Wirawan Jamhuri, M.Pd.I, dan Dr. Abdul Aziz, M.Pd.I. Hadirnya buku antologi dengan tajuk “ al-Quran dalam Paradigma Hukum, Keilmuan dan Ekonomi Keumatan“ dengan tujuan untuk menambah khazanah ilmu pengetahuan kaitannya dengan pengembangan Al-Qur’an dilingkungan masyarakat secara umum dan masyarakat kampus khususnya. Buku ini sebagai salah satu langkah maju bagi Qur’anic Centre UIN Mataram sebagai sebuah naskah Akademik, tentu buku ini memiliki berbagai kekurangan yang perlu disempurnakan pada masa mendatang.

Item Type: Book
Uncontrolled Keywords: Al-Qur'an; ekonomi ummat; rumah tangga; gender
Subjects: 16 STUDIES IN HUMAN SOCIETY > 1699 Other Studies in Human Society > 169901 Gender Specific Studies
22 PHILOSOPHY AND RELIGIOUS STUDIES > 2204 Religion and Religious Studies > 220403 Islamic Studies > 22040301 Al-Quran, Tafsir and related science
Divisions: Fakultas Ekonomi dan Bisnis Islam > Jurusan Ekonomi Syariah
Depositing User: mrs Nuraeni S.IPi
Date Deposited: 04 Aug 2021 04:36
Last Modified: 12 Apr 2022 02:10
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/561

Actions (login required)

View Item View Item