Mas'ud, Riduan (2021) Penguji ujian terbuka disertasi/promosi Doktor: dinamika penyebaran dan pengalaman tarekat Naqsyabandiyah Qadiriyah Tuan Guru Hajji Muhammad Mutawalli dalam penguatan pendidikan spiritual masyarakat Sasak Wetu Telu di Lombok. Documentation. Pascasarjana, Mataram. (Unpublished)

[img] Text (SK Penguji)
SK PENGUJI SIRAJUN NASIHIN.pdf - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (813kB)
[img] Text (Pengantar Penguji)
Pengantar Penguji Eksternal - Sirajun Nasihin.pdf - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (387kB)
[img] Text (Disertasi)
DISERTASI SIRAJUN NASIHIN 2022.pdf - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Tarekat tasawuf memiliki peranan yang cukup besar dalam proses islamisasi di Lombok terutama sebagai metode penguatan pendidikan spiritual masyarakat Sasak Wetu Telu. Salah satu tokoh dalam proses ini adalah Tuan Guru Haji Muhammad Mutawalli yang menyebarkan dan mengamalkan tarekat Naqsyabandiyah Qadiriyah sejak tahun 1947 hingga 1984 yang dilanjutkan oleh para badal yang telah diangkatnya... Akan tetapi, praktek tarekat di masa hidupnya nampak berbeda dengan fenomena bertarekat di kalangan para pengikutnya di masa sekarang hingga nyaris tidak dapat disebut sebagai pengamalan tarekat tasawuf. Disertasi ini bertujuan untuk; 1) mengetahui dan mendeskripsikan penyebaran dan pengamalan tarekat Naqsyabandiyah Qadiriyah Tuan Guru Haji Muhammad Mutawalli pada masyarakat Sasak wetu telu di Lombok, 2) untuk menemukan informasi sekaligus mendeskripsikan realitas pendidikan spiritual masyarakat Sasak wetu telu di Lombok sebelum kedatangan Tuan Guru Haji Muhammad Mutawalli, dan 3) untuk mengetahui dan mendeskripsikan implikasi pengamalan tarekat Naqsyabandiyah Qadiriyah Tuan Guru Haji Muhammad Mutawalli terhadap penguatan pendidikan spiritual Islam masyarakat Sasak wetu telu di Lombok. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan metode pokok wawancara mendalam dan observasi serta dokumentasi sebagai metode pendukungnya sehingga peneliti memperoleh tiga temuan pokok; pertama, penyebaran dan pengamalan tarekat Naqsyabandiyah Qadiriyah Tuan Guru Haji Muhammad Mutawalli sangat fleksibel dan dinamis sesuai budaya masyarakat di setiap zamannya; kedua, nilai pendidikan spiritual telah ada dalam budaya masyarakat Sasak Wetu Telu meskipun masih sinkretis; ketiga, Tuan Guru Haji Muhammad Mutawalli berhasil melakukan penguatan pendidikan spiritual dengan indikator menguatnya keyakinan terhadap Allah, meningkatnya intensitas ibadah, berdirinya rumah ibadah, dan terciptanya harmonisasi sosial di kalangan masyarakat Sasak Wetu Telu.

Item Type: Monograph (Documentation)
Uncontrolled Keywords: penyebaran, pengamalan, tarekat, pendidikan spiritual, wetu telu
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
Divisions: Program Pascasarjana > Program Studi Magister Ekonomi Syariah
Depositing User: mrs Nuraeni S.IPi
Date Deposited: 15 Sep 2022 23:56
Last Modified: 11 Oct 2022 06:09
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/1764

Actions (login required)

View Item View Item