Maujud, Fathul (2015) Manajemen program praktikum dalam pembinaan keterampilan berbahasa Arab mahasiswa: studi kasus di Jurusan Pendidikan Bahasa Arab Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan FITK IAIN Mataram. Documentation. Lembaga Penelitian dan Penerbitan, Mataram - NTB. (Unpublished)

[img] Text (Laporan Penelitian)
Laporan Penelitian Tahun 2015.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)

Abstract

INDONESIA Tujuan penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran tentang manajemen program praktikum dalam pembina keterampilan berbahasa Arab mahasiswa di lokasi penelitian. Penelitian ini menjelaskan tentang bagaimana niat mahasiswa mengambil konsentrasi bidang manajemen setelah mereka menempuh kuliah praktikum manajemen. Masalah yang akan diteliti dalam penlitian ini adalah mengenai persepsi mahasiswa terhadap fasilitas praktikiun manajemen dan hubungannya dengan niat mahasiswa mengambil konsentrasi bidang manajemen. Penelitian ini menggunakan metode metode deskriptif dan metode verifikatif dengan pendekatan survei dengan sarnpel sebanyak 260 mahasiswa Fakultas Bisnis & Manajemen Universitas Wi&jatama yang aktif melakukan herregistrasi pada semester genap tahun akademik 2009-2010. Implementasi manajemen program praktikum dalam pembinaan keterampilan berbahasa Arab bagi mahasiswa Jurusan Pendidikan Bahasa Arab dilakukan dengan tahapan; penyusunan program praktikum, pelaksanaan program praktikum, dan evaluasi program praktikum. Penyusunan program dilakukan secara kolektif dengan seluruh dosen, penyusunan program dilakukan dengan mempertimbangkan kelemahan dan kelebihan program praktikum pada semester sebelumnya. Pelaksanaan program dilakukan dengan tahapan sosialisasi, pembagian kelompok, pembagian tugas dosen, proses pembimbingan, dan evaluasi keterampilan berbahasa Arab mahasiswa. Sedangkan evaluasi program dilakukan bersamaan dengan rapat pembagian tugas mengajar dosen, hasil evaluasi dijadikan pertimbangan untuk penyusunan program selanjutnya. Implementasi program didasarkan pada manajemen pengelolaan secara profesional dengan memperhatikan fungsi-fungsi manajemen secara proporsional. Manajemen program praktikum berimplikasi terhadap pengembangan keterampilan berbahasa Arab mahasiswa jurusan Pendidikan Bahasa Arab, implikasi tersebut dapat dilihat dari unjuk kerja mahasiswa dalam berbahasa Arab baik dari sisi kemampuan berbicara maupun kemampuan mereka dalam menghasilkan karya tulis dengan berbahasa Arab. Karya tulis berbahasa Arab yang ditekankan adalah penulisan proposal skripsi berbahasa Arab sebagai penunjang percepatan penyelesaian studi mahasiswa

Item Type: Monograph (Documentation)
Uncontrolled Keywords: program praktikum; ketrampilan berbahasa; qiraah
Subjects: 13 EDUCATION > 1301 Education Systems > 130103 Higher Education
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021401 Maharat al-Kalam (Speaking Skill)
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Bahasa Arab
Depositing User: Mr Fathul Maujud
Date Deposited: 22 Jun 2021 03:22
Last Modified: 05 Nov 2021 07:03
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/482

Actions (login required)

View Item View Item