Zulfa, Indana (2021) Pengaruh penambahan ekstrak batang kecombrang (etlingera elatior) terhadap kualitas hand sanitizer. Sanabil, Mataram. ISBN 978-623-317-146-5

[img] Text (Buku)
Pengaruh penambahan ekstrak batang kecombrang.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (2MB)
[img] Text (Peer Review)
editor pengaruh penambahan ekstrak.pdf - Supplemental Material
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (128kB)

Abstract

Dunia sedang digemparkan dengan keberadaan virus yang berbahaya, virus ini dikenal dengan sebutan COVID-19. Upaya yang dapat dilakukan untuk memutuskan penyebaran COVID-19 adalah dengan cara rajin mencuci tangan. Seiring dengan bertambahnya kesibukan masyarakat maka muncullah inovasi baru untuk memudahkan dalam melakukan aktivitas sehari-hari. Pengunaan antiseptik dengan bahan dasar alkohol dapat menjadi solusi terbaik. Dimana antiseptik ini dapat membunuh kuman dan bakteri lebih cepat. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh penambahan ekstrak batang kecombrang terhadap kualitas hand sanitizer dan mengetahui formulasi terbaik terhadap kualitas hand sanitizer. Penambahan ekstrak batang kecombrang pada sediaan gel hand sanitizer tentu dapat memberikan pengaruh terhadap kualitas hand sanitizer. Adapun jenis dari penelitian ini adalah jenis penelitian eksperimental atau true experimental design. Hand sanitizer dengan penambahan ekstrak batang kecombrang dibuat dengan memberikan variasi volume pada ekstrak batang kecombrang sebesar 0 ml, 5 ml, 10 ml, 15 ml dan 20 ml. Adapun jumlah ulangan yang dilakukan adalah 5 kali pengulangan. sAdapun hasil yang didapatkan pada uji Viskositas, uji homogenitas, uji pH dan uji daya sebar telah memenuhi standar SNI No. 06-5288. Sedangkan untuk uji Organoleptik semua formulasi termasuk ekdalam kategori yang dapat diterima oleh panelis. Sedangkan pada uji Antibakteri terhadap bakteri Stphylococcus aureus dan bakteri Escherichia coli termasuk kedalam kategori sedang-kuat. Adapun formulasi terbaik pada penelitian ini ditunjukkan pada Formulasi 2 dengan penambahan ekstrak batang kecombrang 5 ml.

Item Type: Book
Uncontrolled Keywords: ekstrak; batang kecombrang; etlingera elatior; kualitas; hand sanitizer
Subjects: 06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0607 Plant Biology > 060799 Plant Biology not elsewhere classified
06 BIOLOGICAL SCIENCES > 0699 Other Biological Sciences > 069999 Biological Sciences not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Ilmu Pengetahuan Alam
Depositing User: mrs Nuraeni S.IPi
Date Deposited: 28 Jan 2022 01:44
Last Modified: 28 Jan 2022 03:51
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/928

Actions (login required)

View Item View Item