Emawati, Emawati (2015) Pengembangan model pembelaran gramatika Bahasa Arab berbasis Al-Qur'an di Jurusan PAI IAIN Mataram. In: Antologi hasil penelitian manajemen kelembagaan dan pembelajaran dalam praktis pendidikan Islam. Pusat Peneltian dan Penerbitan LP2M IAIN Mataram, Mataram, pp. 181-204. ISBN 978-602-72451-7-4

[img] Text (Book Section)
5Emawati 181-204.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (590kB)

Abstract

INDONESIA Pengajaran Bahasa Arab di Indonesia telah mengalami perkembangan yang pesat baik tujuan, materi maupun metodenya sesuai dengan tingkat kebutuhan pemakai. Pada awalnya, pengajaran Bahasa Arab hanya untuk tujuan beribadah saja, akan tetapi kemudian berkembang lagi yakni untuk mempelajari kitab-kitab turast yang dipelajari di pesantren-pesantren. Demikian seterusnya sampai sekarang pengajaran Bahasa Arab tidak lagi terbatas di pesantren bahkan telah masuk ke dalam kurikulum lembaga pendidikan formal hingga perguruan tinggi dengan berbagai tujuan, materi dan metode yang beragam. 1Problematika ini juga terjadi di tingkat perguruan tinggi, khususnya di IAIN Mataram, untuk jurusan-jurusan non-PBA, Bahasa Arab sebagai Mata Kuliah Institut wajib ditempuh oleh seluruh mahasiswa pada semua jurusan dan terdiri dari empat sks yang ditempuh dalam dua semester. Bahasa Arab sebagai mata kuliah dipelajari dengan tujuan bahasa sebagai alat bukan bahasa sebagai tujuan. Pada kenyataannya, masih banyak mahasiswa yang mengeluhkan kesulitan mereka untuk mempelajari Bahasa Arab, baik segi keterampilan berbahasa maupun segi unsur bahasa terutama gramatika. Ironisnya lagi, ada sebagian mahasiswa yang tidak atau belum mampu menerjemahkan ayat al-Qur’an meskipun ayat-ayat pendek, apalagi menganalisis makna yang terkandung di dalam ayat tersebut secara gramatikal. Dalam konteks ini, peneliti yang merupakan pengajar tetap di Jurusan Pendidikan Agama Islam (PAI), Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK)- yang telah mengembangkan tiga konsentrasi yakni Qur’an Hadist, Aqidah-akhlaq, dan Fiqh -, merasa perlu untuk mengembangkan pembelajaran gramatika bahasa Arab sebagai bagian dari pembelajaran Mata Kuliah Bahasa Arab di jurusan ini mengingat konsentrasi yang telah dikembangkan tersebut menuntut para mahasiswanya siap membekali diri dengan kemampuan bahasa Arab sebagai alat utama menganalisis al-Qur’an, dan juga hadist serta kitab turast sebagai kajian mereka nantinya. Oleh karena itu, pengembangan sebuah metode yang tepat untuk pembelajaran gramatika bahasa Arab menjadi suatu kebutuhan yang harus segera dipenuhi. Dalam hal ini maka peneliti tertarik untuk mengadakan penelitian pengembangan model pembelajaran gramatika bahasa Arab berbasis al-Qur’an pada mahasiswa Jurusan PAI, IAIN Mataram.

Item Type: Book Section
Uncontrolled Keywords: bahan ajar; bahasa Arab; Al-Qur'an
Subjects: 13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130214 Teaching Arabic as a Foreign Language (Ta'lim al-'Arabiyah Lighairi al-Nathiqin Biha) Curriculum and Pedagogy > 13021403 Maharat al-Qira'ah (Reading Skill)
13 EDUCATION > 1302 Curriculum and Pedagogy > 130299 Curriculum and Pedagogy not elsewhere classified
Divisions: Fakultas Tarbiyah dan Keguruan > Jurusan Pendidikan Agama Islam
Depositing User: mrs Nuraeni S.IPi
Date Deposited: 08 Feb 2022 06:53
Last Modified: 08 Feb 2022 06:53
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/959

Actions (login required)

View Item View Item