Luthfia Kirana, Dyah (2022) Dinamika perkembangan masa dewasa awal. SANABIL, Mataram. ISBN 978-623-317-337-7

[img] Text (Buku)
Dyah Lutfhia Kirana.pdf - Published Version
Available under License Creative Commons Attribution Non-commercial No Derivatives.

Download (1MB)

Abstract

INDONESIA Problematika dapat muncul pada setiap fase-fase kehidupan manusia, begitu pula dengan masa dewasa awal. Problematika pada masa dewasa awal terjadi karena adanya tugas perkembangan pada masa dewasa awal yang belum terselesaikan dan dapat pula muncul akibat tugas perkembangan di fase sebelumnya yang belum terselesaikan pula. Tugas perkembangan pada masa dewasa awal adalah suatu tugas yang harus di selesaikan pada usia dewasa awal demi tercapainya kebahagiaan dan kesuksesan tugas perkembangan selanjutnya serta menghindari permasalahan yang ada pada fase berikutnya. Perkembangan hidup manusia dari lahir sampai dengan masa lanjut usia melewati berbagai fase-fase kehidupan yang panjang dan berbeda-beda. Dari mulai bayi, anak-anak, remaja, dewasa, hingga lanjut usia melewati fase yang berbeda di setiap rentang kehidupan. Setiap fase perkembangan memiliki tugas perkembangan yang harus dipenuhi untuk mencapai kebahagiaan hidup dan menghindari permasalahan yang ada Tingkat keberhasilan pada penguasaan tugas-tugas di masa dewasa awal akan mempengaruhi tingkat kebahagiaan ketika mencapai puncak kedewasaan pada usia dewasa madya dan pada kehidupan selanjutnya. Apabila tugas perkembangan di fase sebelumnya belum terselesaikan akan berpengaruh pada penguasaan tugas-tugas di masa dewasa awal Masa dewasa merupakan fase perkembangan hidup manusia yang paling panjang. Masa dewasa berlangsung selama kurang lebih 40 tahun. Mulai dari masa dewasa awal (young adult) sejak usia 18 sampai 40 tahun yang berlangsung selama kurang lebih 20 tahun, kemudian masa dewasa madya (middle adulthood) usia 40-60 tahun yang juga berlangsung selama 20 tahun kemudian masa dewasa akhir (older adult) atau lanjut usia yang di mulai sejak usia 60 tahun sampai kematian.

Item Type: Book
Uncontrolled Keywords: dinakmika; masa dewasa awal; pasangan; karir
Subjects: 13 EDUCATION > 1303 Specialist Studies In Education > 130305 Educational Counselling
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170102 Developmental Psychology and Ageing
17 PSYCHOLOGY AND COGNITIVE SCIENCES > 1701 Psychology > 170103 Educational Psychology
Divisions: Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi > Jurusan Bimbingan Konseling Islam
Depositing User: Dyah Luthfia Kirana
Date Deposited: 14 Apr 2023 08:23
Last Modified: 14 Apr 2023 08:23
URI: http://repository.uinmataram.ac.id/id/eprint/2791

Actions (login required)

View Item View Item